Tegassumbar - Berdasarkan video yang diunggah oleh akun instagram info_lintas sumbar menyampaikan bahwa terdapat dua orang korban penusukan pada Senin 12 Januari 2026 sekitar pukul 03.00 WIB yang berlokasi di lapangan Volly Padang Jirat, Jorong Saparampek, Nagari Ladang Panjang, Kecamatan Tigo Nagari, Kabupaten Pasaman.
Diketahui insiden terjadi pada saat acara orgen tunggal dalam rangka penutupan turnamen bola volly. Berdasarkan informasi yang dimuat oleh akun tersebut, kejadian bermula ketika seorang pria yang diduga oknum TNI menaiki pentas untuk berjoget. Namun, saat dimintai turun oleh warga, pelaku diduga tersinggung dan nekat lakukan penusukan kepada dua orang pemuda menggunakan pisau yang dibawanya.
Insiden tersebut memakan dua orang korban atas nama Eki Yulhendri S (26) yang mengalami luka tusuk di bagian perut sebelah kanan saat ini sedang menjalani perawatan di RS Lubuk Basung. Sementara korban kedua bernama Zaldi (21) mengalami luka robek akibat sayatan pisau di bagian telinga atas sebelah kanan dan telah menjalani perawatan di Puskesmas Ladang Panjang.
Informasi yang dimuat pada akun tersebut menyebutkan, pelaku langsung diamankan di salah satu rumah warga guna mendapatkan penanganan lebih lanjut oleh pihak berwenang.
.jpeg)
Posting Komentar