Tegassumbar - Kecelakaan lalu lintas beruntun terjadi di Jalan Raya Lubukalung–Pariaman, Kabupaten Padang pariaman, pada Minggu 16 November 2025 tepat pukul 08.25 WIB. Imbas kecelakaan tersebut seorang pelajar berusia 16 tahun meninggal dunia di lokasi kejadian.
Kanit Laka Lantas Polres Padangpariaman, Ipda Rudi Purnama, membenarkan insiden tersebut. Kecelakaan ini melibatkan sepeda motor dan dua mobil tersebut. Insiden ini terjadi di depan pencucian mobil Mas Barado, Korong Toboh Olo, Nagari Toboh Gadang, Kecamatan Sintuk Toboh Gadang.
Korban berinisial MH (16), pelajar asal Lubukalung, mengendarai sepeda motor Honda Shogun BA 5714 FD. Akibat keceklakaan tersebut korban mengalami luka berat dan meninggal dunia di lokasi kejadian.
Menurut Ipda Rudi, kecelakaan bermula ketika motor yang dikendarai korban melaju dari arah Lubukalung menuju Pariaman dengan kecepatan sedang. Saat tiba di lokasi, motor tersebut menabrak bagian samping kiri belakang Toyota Corolla BA 1795 WC yang dikemudikan Z (65), warga Kampung Kandang Pariaman. Mobil itu diketahui sedang berbelok masuk ke bengkel AC di sisi kiri jalan.
Benturan keras membuat motor oleng ke kanan dan masuk ke jalur berlawanan. Pada saat bersamaan, muncul Mitsubishi BA 9438 BC yang dikemudikan SA (47), warga Santok, Pariaman Timur. Sehingga tabrakan tak terelakkan.
Berdasarkan keterangan yang beredar. Pengemudi kedua mobil diketahui tidak mengalami luka. Sementara, untuk kerugian material diperkirakan sekitar Rp300 ribu. Unit Gakkum Satlantas Polres Padangpariaman terus melakukan penyelidikan lanjutan dengan memeriksa saksi dan mengumpulkan bukti di lapangan.
“Petugas terus mendalami penyebab pasti kecelakaan. Keselamatan harus selalu menjadi prioritas, karena human error dapat berakibat fatal,” ucap Ipda Rudi.

Posting Komentar